Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
Mengenal Ice Open Network (ION): Cara Kerja dan Keunikannya!

Mengenal Ice Open Network (ION): Cara Kerja dan Keunikannya!

PintuPintu2025/04/08 13:44
Oleh:Deswita Zela

Jakarta, Pintu News – Dunia cryptocurrency kembali dibuat geger dengan kemunculan proyek ambisius bernama ICE Open Network (ION)—blockchain generasi baru yang menjanjikan skalabilitas ekstrem, fitur privasi tingkat tinggi, dan penambangan hanya lewat ponsel.

Proyek ini digadang-gadang sebagai penerus sekaligus peningkatan dari Telegram Open Network , dan telah berhasil menarik lebih dari 9 juta penambang hanya dalam waktu singkat.

Apakah ini masa depan baru crypto yang bisa diakses siapa saja?

Apa itu Ice Open Network?

Ice Open Network (ION) adalah jaringan blockchain berbasis Proof-of-Stake (PoS) yang lahir dari forking proyek TON . Jaringan ini dirancang untuk menangani jutaaan transaksi per detik melalui arsitektur multi-threading dan sharding yang canggih.

Baca juga: Mantan Bos Binance ‘CZ’ Jadi Penasihat Strategis Crypto Pakistan, Siap Ubah Asia Selatan Jadi Pusat Web3!

Tujuan dari jaringan ini adalah untuk membuka jalan bagi siapa saja untuk berkontribusi dalam dunia blockchain—tanpa butuh perangkat mahal atau kemampuan teknis tinggi.

ION menambahkan berbagai fitur baru ke fondasi TON, termasuk identitas digital terdesentralisasi, penyimpanan terdistribusi, dan jaringan sosial berbasis blockchain. Semua ini digerakkan oleh token asli mereka, ICE, yang juga digunakan untuk konsensus, insentif, dan tata kelola jaringan.

Siapa yang Mengembangkan Ice Open Network (ION)?

Ice Network dikembangkan oleh Ice Labs, yang merupakan anak perusahaan dari Leftclick.io. Leftclick adalah perusahaan teknologi yang bertujuan untuk mendefinisikan ulang cara individu dan bisnis berinteraksi dengan teknologi, dengan menyediakan rangkaian produk perangkat lunak mutakhir yang disesuaikan dengan kebutuhan unik pengguna.

Mereka juga terlibat dalam beberapa proyek lainnya seperti Framey, Shifter, dan Shapehost. Tim yang berada di balik proyek Ice Open Network mencakup Robert Preoteasa, CEO sekaligus salah satu pendiri Framey – perusahaan yang termasuk dalam portofolio Leftclick.

Bagaimana Cara Kerja Ice Open Network (ION)?

Blockchain ION dirancang untuk menangani jumlah transaksi yang sangat besar dari jutaan pengguna. Sebagai hasil fork dari blockchain TON, ION mewarisi beberapa komponen arsitektur TON, termasuk model pemrosesan transaksi paralel, TON Virtual Machine (TVM), sharding jaringan, dan berbagai operasi blockchain.

Berkat model pemrosesan transaksi paralel ini, ION dapat menjalankan transaksi melalui beberapa jalur (thread), memvalidasi banyak transaksi secara bersamaan, dan mencapai konsensus jaringan setelah setiap batch transaksi dijalankan.

Sama seperti TON, ION terdiri dari Masterchain, beberapa Workchain, dan sejumlah Shardchain. Shardchain adalah bagian otonom dari jaringan yang mampu memproses transaksi; bagian-bagian ini membentuk workchain.

Baca juga: Airdrop Hyperlane Crypto: Berapa Harga Token HYPER Saat Peluncuran?

Dengan membagi beban kerja jaringan ke dalam beberapa shard, ION mampu meningkatkan kapasitas pemrosesan dan melakukan skalabilitas horizontal untuk menampung pertumbuhan volume kerja jaringan.

Shardchain menangani operasi smart contract ; mereka memproses transaksi secara paralel melalui TVM dan mengirimkan data transaksi ke lapisan konsensus. Validator dalam jaringan kemudian memverifikasi transaksi dan mencatatnya (meng-hash) ke dalam jaringan.

Masterchain berperan dalam menyinkronkan berbagai bagian jaringan dan menangani operasi seperti mengelola sistem konsensus bawaan, mengawasi aset yang di-stake ke jaringan, serta mengoordinasikan aktivitas para validator.

Menurut para pengembang ION, desain ini menciptakan jaringan yang dinamis dan mampu memproses jutaan transaksi per detik.

Fitur Tap-to-Mine: Menambang Cuma Modal Sentuhan Jari

Mengenal Ice Open Network (ION): Cara Kerja dan Keunikannya! image 0 Sumber: Liminal Custody

Salah satu inovasi paling populer dari ICE adalah fitur Tap-to-Mine—program mining berbasis aplikasi ponsel yang memungkinkan pengguna mendapatkan ICE hanya dengan mengetuk tombol harian di aplikasi.

Lebih dari 9 juta pengguna dari seluruh dunia sudah ikut serta dalam program ini sejak diluncurkan pada Juli 2023.

Program ini tak hanya mudah, tapi juga inklusif. Dengan sistem referral dan bonus aktif harian, pengguna bisa meningkatkan pendapatan mereka tanpa perlu GPU atau staking besar-besaran.

Lebih lanjut, ICE juga memperkenalkan sistem “Day Off”, di mana pengguna yang aktif selama 6 atau 30 hari berturut-turut mendapatkan cuti otomatis tanpa kehilangan hadiah mining.

Teknologi Super Canggih di Balik ICE

ION mengusung konsep arsitektur blockchain modern dengan tiga lapisan utama: Masterchain, Workchains, dan Shardchains. Shardchains memproses transaksi paralel, memastikan kecepatan dan skalabilitas maksimal.

Data kemudian dikompilasi dan disinkronkan di Masterchain, yang juga mengelola konsensus dan aktivitas validator.

Baca juga: Pakar Bongkar Strategi Rahasia Terdesentralisasi untuk Menstabilkan Harga Pi Network!

Tidak hanya itu, ICE juga membawa sederet fitur revolusioner seperti:

  • ION ID: sistem identitas digital terenkripsi berbasis zero-knowledge proof yang memungkinkan verifikasi tanpa membocorkan data pribadi.
  • ION Connect: platform media sosial terdesentralisasi yang anti-sensor dan berbasis privasi.
  • ION Vault: solusi penyimpanan terdistribusi mirip torrent dengan sistem enkripsi canggih.
  • ION Liberty: jaringan proxy dan CDN desentralisasi untuk perlindungan data dan kinerja cepat.
  • ION Query: sistem database terdesentralisasi yang kompatibel dengan model blockchain.

Tokenomics ICE: Dirancang untuk Keberlanjutan dan Komunitas

Mengenal Ice Open Network (ION): Cara Kerja dan Keunikannya! image 1 Sumber: @ice

Token ICE memiliki total suplai 21,15 miliar, dan didistribusikan secara strategis:

  • 28% untuk komunitas melalui program mining awal.
  • 25% untuk tim proyek (dikunci selama 5 tahun).
  • 15% untuk DAO (dikendalikan komunitas).
  • 12% untuk reward mainnet validator.
  • 10% untuk treasury dan 10% untuk pertumbuhan ekosistem.

Untuk saat ini, token ini tersedia di berbagai bursa termasuk PancakeSwap , Kucoin, MEXC, HTX , dan Gate.io.

Apakah ICE Siap Menguasai Dunia Crypto?

Meskipun ION masih berada dalam fase testnet, fitur-fitur yang mereka tawarkan telah membuat banyak pihak menyebutnya sebagai “ game changer” di dunia blockchain.

Dengan pendekatan inklusif, teknologi mutakhir, dan fokus pada penggunaan dunia nyata, ICE berpeluang besar untuk menjadi pesaing serius blockchain besar seperti Ethereum , Solana , dan bahkan TON itu sendiri.

Itu dia informasi terkini seputar  berita crypto  hari ini. Dapatkan berbagai informasi lengkap lainnya seputar  akademi crypto  dari level pemula hingga ahli hanya di Pintu Academy dan perkaya pengetahuanmu mengenai dunia crypto dan  blockchain .

Ikuti kami di  Google News  untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia crypto dan teknologi blockchain. Nikmati pengalaman  trading crypto  yang mudah dan aman dengan mengunduh  Pintu Crypto  melalui Google Play Store maupun App Store sekarang juga.

Dapatkan juga pengalaman  web trading  dengan berbagai tools trading canggih seperti pro charting, beragam jenis tipe order, hingga portfolio tracker hanya di Pintu Pro. Klik  Daftar Pintu  jika kamu belum memiliki akun atau klik  Login Pintu  jika kamu telah terdaftar.

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Pintu mengumpulkan informasi ini dari berbagai sumber relevan dan tidak terpengaruh oleh pihak luar. Sebagai catatan, kinerja masa lalu aset tidak menentukan proyeksi kinerja yang akan datang. Aktivitas jual beli crypto memiliki risiko dan volatilitas tinggi, selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas  jual beli bitcoin  dan investasi aset crypto lainnya menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

  • CoinGecko. What Is the Ice Open Network (ICE)? Diakses tanggal 8 April 2025.
  • CoinMarketCap.  What is Ice Open Network (ICE) and How Does it Work? Diakses tanggal 8 April 2025.
0

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Raih Token Baru
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Stablecoin csUSDL dari Coinshift melampaui $100 juta dalam TVL di tengah meningkatnya permintaan untuk token yang menghasilkan imbal hasil

Ringkasan Cepat Manajer aset onchain mengklaim produknya menjadi salah satu dari tiga aset pendapatan pasif teratas di Pendle bulan lalu, dengan volume $16 juta. Kinerja csUSDL muncul seiring stablecoin yang menghasilkan imbal hasil menarik perhatian investor.

The Block2025/05/16 19:34
Stablecoin csUSDL dari Coinshift melampaui $100 juta dalam TVL di tengah meningkatnya permintaan untuk token yang menghasilkan imbal hasil

Analis Wall Street mengabaikan serangan siber Coinbase dan investigasi SEC sebagai 'hanya sekadar kebisingan'

Ringkasan Cepat Coinbase mengungkapkan serangan siber di mana peretas mencoba memeras $20 juta menggunakan data pelanggan yang dicuri. Secara bersamaan, SEC sedang menyelidiki apakah Coinbase menyesatkan investor tentang metrik pengguna selama IPO 2021. Meskipun harga saham awalnya turun 7% setelah berita tersebut, saham dengan cepat pulih karena analis meremehkan insiden tersebut sebagai kejadian terisolasi dan tidak material terhadap prospek jangka panjang perusahaan, dengan banyak yang menegaskan kembali peringkat optimis dan melihat penurunan tersebut sebagai peluang pembelian.

The Block2025/05/16 19:34
Analis Wall Street mengabaikan serangan siber Coinbase dan investigasi SEC sebagai 'hanya sekadar kebisingan'

Cobie bergabung dengan firma investasi kripto Paradigm sebagai penasihat

Cobie mendirikan Echo, sebuah platform yang memungkinkan investor ritel dan anggota komunitas kripto untuk mengakses putaran pendanaan tahap awal dalam proyek dengan ketentuan yang serupa dengan kapitalis ventura. Detektif onchain ZachXBT bergabung dengan Paradigm pada bulan Februari sebagai penasihat respons insiden.

The Block2025/05/16 19:34
Cobie bergabung dengan firma investasi kripto Paradigm sebagai penasihat

Christy Goldsmith Romero dari CFTC akan mundur pada 31 Mei seiring berlanjutnya eksodus komisaris

Ringkasan Singkat Peran CFTC dalam mengatur cryptocurrency telah signifikan dan akan terus berlanjut seiring dengan upaya para pembuat undang-undang untuk merumuskan legislasi yang akan memberikan yurisdiksi yang jelas kepada agensi tersebut atas crypto. Kepergian Goldsmith Romero terjadi sehari setelah Komisaris CFTC dari Partai Republik, Caroline Pham, juga mengumumkan rencana untuk meninggalkan posisinya.

The Block2025/05/16 19:34
Christy Goldsmith Romero dari CFTC akan mundur pada 31 Mei seiring berlanjutnya eksodus komisaris